Ahirnya Pengurus Bumdes Baru Desa Onang Utara Dikukuhkan

MAMUJU,MEDIAEKSPRES,id- Pengurus Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Onang Utara akhirnya dikukuhkan, untuk menggantikan pengurus lama yang telah usai masa jabatannya.

Dalam pengukuhan tersebut di hadiri oleh Ketua BPD, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, pendamping desa dan tokoh masyarakat desa Onang Utara, dimana pengukuhan tersebut dilaksanakan di aula kantor desa Onang Utara, Kecamatan Tubo Sendana, Kabupaten Majene, Kamis (30/09).

Para Undangan

Adapun yang terpilih menjadi pengurus Bumdes baru menggantikan pengurus lama, yakni Ketua Iskandar, Sekretaris muh. Adzan dan Bendahara muh. Sabli.

Sementara masa jabatan pengurus Bumdes Onang Utara, akan kembali di bahas dalam rapat berikutnya, kemudian hasilnya akan di tuangkan kedalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Bumdes Onang Utara.

Kepala desa Onang Utara, Abdul Kayyum. yang mengukuhkan langsung pengurus Bumdes tersebut, berharap semua pengurus bekerja secara maksimal dalam memajukan perekonomian desa.

“Untuk suksesnya Bumdes Onang Utara para pengurus harus maksimal dalam bekerja, selalu kompak dan selalu bersinergi dengan Pemdes, karena kunci kesuksesan adalah kerja sama” tutur Abdul Kayyum

 

Kepala Desa Onang Utara, Abdul Kayyum. memberi kata sambutan.

Selain memberi semangat kepada pengurus baru, dia juga meminta warganya untuk selalu mematuhi protokoler kesehatan dalam memutus mata rantai penyebaran covid-19

“Untuk warga desa Onang Utara saya menghimbau, untuk selalu mematuhi protokoler kesehatan, serta warga yang belum divaksin dan layak untuk divaksin agar segera mendatangi gerai vaksinasi untuk divaksin” tutupnya. (adveetorial)

Reporter : Taslan

Editor : Mediaekspres.id

Comment