Penyaluran BLT Tahap V Desa Adolang, Dirangkaikan Sosialisasi Vaksinasi Covid-19

MAJENE,MEDIAEKSPRES.id- Sebanyak 150 undangan yang didalamnya 53 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT) desa Adolang, Kecamatan Pamboang mengikuti sosialisasi vaksinasi covid-19.

Dimana dalam kegiatan tersebut yang dilaksanakan pada Rabu (14/07/2021), dihadiri oleh Kepala Dinas PMD Majene, Andi Amriana Chairani serta unsur tripika Kecamatan Pamboang, diantaranya Camat, Koramil dan Kapolsek Pamboang.

Kepala Desa Adolang, Sukiman saat beri sambutan.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas PMD Majene, Andi Amriana Chairani mengharapkan agar warga tidak percaya berita hoaks.

“Harusnya masyarakat itu jangan lebih percaya sosial media di bandingkan pemerintah, jangan sampai karena mendengar berita-berita tidak benar, akhirnya tidak mau divaksin,” jelas Andi Amriana.

Diapun menginstruksikan kepada Pemerintah desa agar warganya wajib divaksin, kecuali memiliki penyakit yang sudah ditentukan tim vaksinasi.

“Saya tidak akan mencairkan dana desa kalau masih ada desa yang warganya yang layak, tidak divaksin, apalagi aparat desa, kalau tidak memiliki kartu vaksin kami tidak akan layani untuk pencairan, kan ini untuk keselamatan kita semua,” lanjut Andi Amriana Chairani.

Kadis PMD Majene, Andi Amriana Chairani saat beri sambutan.
Para tamu undangan

Seperti halnya Kadis PMD, Camat Pamboang, Albar Mustar mengatakan, dalam pemutusan rantai penularan covid-19, diapun menegaskan agar warga siap dan wajib vaksin serta mematuhi protokoler kesehatan.

“Jangan percaya berita hoaks tentang vaksin dan covid-19, semuanya harus divaksin kecuali yang memiliki penyakit yang sudah ditentukan tim medis, kalau masih ada yang tidak mau divaksin, dan ada urusan ke kantor Kecamatan, saya tidak akan melayani, jika tidak memiliki kartu Vaksin,” tutur Albar

Para tamu undangan

Seperti halnya Kadis PMD Majene dan camat Pamboang, Kepala Desa Adolang, Sukiman sangat mengharapkan warganya untuk divaksin, yang rencanya besok di lakukan di halaman kantor Desa Adolang Dhua, dimana vaksinasi tersebut diikuti dua desa yakni Desa Adolang dan Adolang Dhua.

Diapun memberi penjelasan bahwa nantinya setelah divaksin, warga akan diberi sertifikat vaksin, yang bisa digunakan untuk beberapa urusan penting.

“Saya sangat berharap warga desa Adolang yang layak, siap untuk dvaksin. karena ini sangat perlu untuk menjaga kekebalan tubuh dari virus covid-19, selain itu setelah vaksin kita akan diberikan kartu vaksin yang berlaku seperti KTP, yang bisa digunakan untuk keperluan penting, karena kedepan jika tidak memiliki kartu vaksin, maka otomatis bagi penerima BLT tdak akan diberikan,” tutup Sukiman. (Adv.)

Para tamu undangan

Reporter : Taslan

Editor : mediaekspres.id

 

Comment