Menyoal Pernyataan “Kader Bodoh” dan Tindakan Represif terhadap Kohati

POLMAN, MEDIAEKSPRES.id – Baru-baru ini, Polewali Mandar (Polman) dihebohkan dengan aksi yang dilakukan sejumlah aktivis yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Polman.

Aksi tersebut diwarnai kericuhan lantaran Bupati Polman, Andi Ibrahim Masdar (AIM) sempat mengeluarkan pernyataan kontroversial yang menyinggung massa aksi.

Tidak hanya itu, diduga salah satu oknum yang belum diketahui identitasnya, telah melakukan tindakan represif terhadap seorang kader Korps HMI-Wati (Kohati).

Baca juga:

PB HMI Sesalkan Pernyataan Bupati Polman soal “Kader Bodoh”

Hal ini pun menuai tanggapan dari Alumni HMI yang juga Pengurus KAHMI Polman, Lukmanul Hakim.

“Tentu kami menyesali pernyataan ‘bodoh’ dari seorang bupati, terhadap salah seorang peserta aksi,” kata Lukmanul Hakim kepada Mediaekspres.id, Senin (10/8/2020).

Comment