MAMUJU, MEDIAEKSPRES.id – Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat akan memulai penyuntikan vaksin Covid-19, pada 18 Januari 2021.
“Vaksinnya baru tiba hari ini (14 Januari-red), jadi tahap pertama akan dimulai Senin depan, tanggal 18,” ujar koordinator vaksin Covid-19 Kabupaten Mamuu, Alamsyah kepada Mediaekpsres.id, Kamis (14/1/2021).
Alamsyah mengatakan, proses vaksinasi bakal dibagi dalam dua tahap.
Penyuntikan vaksin tahap pertama bakal diberikan kepada sekira 2.700 tenaga kesehatan (nakes) di puskesmas dan rumah sakit se-Kabupaten Mamuju.
Sementara tahap dua untuk pemerintah, TNI dan Polri.
Alamsyah meminta seluruh pihak mendukung gerakan vaksinasi tersebut, guna memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Mamuju.
Reporter: Shermes
Editor : Mediaekpsres.id
“Hidup itu singkat; kesempatan tak datang setiap saat; pengalaman guru terbaik, dan bersikap adil itu sangat sulit.”
Hippocrates
Comment