Bawaslu Mateng Himbau Netralitas ASN, TNI dan Polri

Mamuju Tengah,Mediaekspres.id – Bawaslu Mamuju Tengah menggelar kegiatan Sosialisasi Netralitas ASN, TNI, dan POLRI dalam tahapan kampanye Pemilu 2024, pada Selasa, 28 November 2023.

Kegiatan ini di ikuti oleh perwakilan Organisasi Perangkat Daerah di wilayah Mamuju Tengah, beserta perwakilan TNI dan POLRI.

Dalam sambutan kegiatan ini, Anggota Bawaslu Mamuju Tengah Kordinator Divisi (Kordiv) Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat (HP2H), Supiardi, mengingatkan Netralitas ASN, TNI, dan POLRI dalam pemilu harus tetap dijaga terutama saat ini sudah memasuki masa kampanye.

Selain itu lanjut Suriadi memperhatikan, agar ASN, TNI dan Polri dan jajarannya agar lebih telaah melihat alih status, ASN, TNI atau Polri yang sudah pensiun, sehingga mempunyai hak pilih dan berdampak terhadap jumlah DPT pada suatu wilayah.

Kegiatan ini ditutup dengan penandatanganan Deklarasi Netralitas, ASN, TNI, dan POLRI di wilayah Mamuju Tengah.

Reporter : rilis

Editor : mediaekspres.id

Comment