Wahyullah Arif Resmi Terpilih Nahkodai Permahi Mamuju

Mamuju- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Mahasiswa Hukum (Permahi) Mamuju, menggelar Konferensi Cabang (Kongfercab) ke III di warkop Ogi jalan Andi Makassau Mamuju, yang dihadiri puluhan mahasiswa berbagai perwakilan BEM Universitas Tomakaka (Unika) Mamuju.

Wahyullah Arif terpilih dalam Konferensi Cabang (Konfercab) Permahi Cabang Mamuju secara aklamasi periode 2024-2025.

Mubes tersebut digelar dilaksakan pada pukul 21.00 Wita, pada hari Sabtu, 04 Mei 2024.

Wahyullah Arif mengatakan, bahwa dirinya akan berkomitmen untuk selalu bersinergi dalam membangun roda organisasi. Terutama fokus dalam mengasah ilmu hukum dalam bidang ke profesian.

Lanjut Wahyu sappan akrabnya mengatakan, Permahi Mamuju dibentuk tak lain hanya untuk meningkatkan solidaritas, melakukan kerjasama dengan pihak LBH, Kejaksaan, dan Kepolisian.

“Itu kamilakukan untuk membantu dalam mengadvokasi permasalahan yang ada di Kabupaten Mamuju,” ujarnya

Ia juga mengatakan, akan melakukan kajian rutinan terkait dengan undang-undang yang sekarang sangat minim di permainkan oleh para penguasa.

Hal itu dilakukan agar kader, Permahi Cabang Mamuju kembali melahirkan kader-kader yang dapat mencapai tujuan dan cita-citanya, sebagaimana tujuan mahasiswa dalam bidang ilmu hukum yang ditempatinya.

Wahyu juga tak lupa mengucapkan rasa terimakasih dan rasa syukur atas apa amanah yang dipercayakan pada dirinya.

“Terimakasih kepada seluruh kader-kader Permahi Mamuju atas kepercayaan dan amanah yang telah diberikan kepada saya. Salam Permahi,” ujar Wahyu. (*)

Comment