MAJENE, MEDIAEKSPRES.ID – Apresiasi patut disematkan kepada warga Dusun Totolisi — Desa Totolisi Sendana — Kecamatan Sendana, dimana beberapa pohon besar yang telah mati, yang berada dipinggir jalan poros Majene — Mamuju, ditebang dengan cara bergotong royong, Senin sore (09/03/20)
Dipunggawai Kepala Dusun Totolisi, Hanapi. Puluhan warga dengan menggunakan tali panjang dan sebuah senso kayu, berhasil menumbangkan tiga pohon besar yang berada di Dusun Totolisi.
Meski sejenak sempat memacetkan jalan, namun Hanapi menyebutkan bahwa ini adalah demi keamanan pengguna jalan, dimana sewaktu-waktu pohon tersebut bisa saja tumbang dengan sendirinya.
“Pohon tersebut kami tebang, karena kami khawatir pohon itu sewaktu-waktu bisa saja memakan korban, yang melalui jalan poros ini,” kata Hanapi
Sementara Takdir, warga Lembang. yang hampir setiap minggu ke Ibu kota Provinsi, Mamuju. Mengatakan seharusnya semua pohon mati yang ada disepanjang jalan poros Majene — Mamuju, ditebang.
“Saya berharap semua pohon mati di sepanjang jalan poros Majene — Mamuju, semuanya ditebang karena sewaktu-waktu bisa membahayakan pengguna jalan,” tutupnya.
Reporter : Taslan S
Editor : Mediaekspres.com
Comment