MAMASA, MEDIAEKSPRES.id – Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Siti Suraidah Suhardi berkesempatan mengunjungi objek wisata Tondok Bakaru, Kabupaten Mamasa, Rabu (11/3/2020) lalu.
Suraidah datang masih menggunakan pakaian adat. Alasannya, politisi Partai Demokrat itu baru saja menghadiri acara HUT ke-18 Kabupaten Mamasa.
Mediaekspres.id berhasil mendapatkan beberapa pose Suraidah yang semakin menambah keindahan wisata Tondok Bakaru.
Memegang Anggrek
Suraidah dengan senyum manisnya memegang bunga anggrek. Menurutnya, penangkaran anggrek di Tondok Bakaru butuh perhatian pemerintah.
“Saat wisata Tondok Bakaru launching saya tidak sempat hadir, makanya waktu ini saya sempatkan datang. Di sini ada penangkaran bunga anggrek yang butuh perhatian pemerintah,” katanya.
Latar Hamparan Padi Menguning
Bersandar di jembatan bambu, Suraidah berpose dengan menampilkan hamparan padi yang mulai menguning.
Wisata Tondok Bakaru memang menyuguhkan nuansa alam khas Mamasa.
Berpose bak Penari
Suraidah berpose seperti seorang penari dengan pakaian adat Mamasa. Aksesoris bulu berwarna pink yang menghiasi kepalanya, semakin menambah keindahan.
Tetap Berwibawa nan Cantik
Suraidah mengatakan, Tondok Bakaru tidak hanya menyediakan wisata namun juga edukasi soal tumbuhan anggrek.
Sayangnya, DPRD Provinsi Sulbar belum bisa mengalokasikan program untuk Tondok Bakaru, mengingat belum ada tahap pembahasan
“Kalau inisiatif program tentu belum ada, kita juga belum masuk tahap pembahasan,” tukas Suraidah. (Adv)
Comment