PSI Sorot Silatnas KKMSB tanpa Perempuan, Asri Anas: IWMSB Enjoy-enjoy Aja

MAMUJU, MEDIAEKSPRES.id – Kerukunan Keluarga Mandar Sulawesi Barat (KKMSB) akan menggelar Silaturahmi Nasional (Silatnas) tahun 2020 secara virtual.

Sederet nama tokoh penting Sulawesi Barat ada dalam daftar narasumber kegiatan tersebut. Namun, dari 22 daftar pembicara, tak satu pun dari kaum perempuan.

Hal itu mendapat sorotan Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulbar, Ahmad Zaki. Menurutnya, kegiatan Silatnas KKMSB I 2020 cenderung mendiskreditkan peran kaum perempuan dalam pembangunan.

“Apa tokoh perempuan di Sulbar ini tidak ada?” herannya.

Padahal, lanjut Zaki, wakil gubernur, ketua DPRD dan dua anggota DPR RI dapil Sulbar, semuanya dari kaum perempuan.

Ia menjelaskan, masyarakat secara politik sudah mengamanahkan tanggung jawab kepada perempuan, guna memperjuangkan hak mereka.

Negar pun, sambungnya, memberikan hak 30 persen suara di kursi parlemen untuk perempuan.

“Ini membuktikan bahwa peran perempuan tidak bisa dinapikan,” sambung Zaki.

Ahmad Zaki

Sayangnya, Ketua PSI menilai, para elit Sulbar tidak mempedulikan hal tersebut. Ia bahkan menyebut, pihak penyelenggara Silatnas KKMSB berpikiran plural namun hati konservatif.

“Jadinya ini berpikiran plural, hati konservatif,” sindir Zaki.

Kritikan Ketua PSI Sulbar ini langsung ditanggapi Ketua Badan Pimpinan Pusat KKMSB, Asri Anas.

Comment